Kota Magelang – Upacara Peringatan HUT Kemerdekaan RI Ke-77 di halaman Kemenag Kota Magelang bernuansa lain di tahun 2022 ini. Pakaian adat dari berbagai daerah dikenakan oleh ASN dan pegawai. Keragaman pakain adat menjadi wujud kekayaan tradisi dan budaya untuk dilestarikan guna merawat NKRI, (Rabu, 17/08).
Kasi Penmad Arif Yudha Himawan bertindak sebagai inspektur upacara mewakili Kepala dan Kasubbag TU yang yang tengah menghadiri acara serupa yang digelar oleh pemerintah Kota Magelang.
Sebalum bacakan naskah sambutan Gubernur Jawa Tengah, dalam amantnya menyampaikan ucapan apresiasanya kepada seluruh ASN dan pegawai yang telah berpartisipasi sesauai dengan kebijakan yang ada.
“Saya mengapresiasi semangat dan loyalitas seluruh ASN dan pegawai di Kankemenag Kota Magelang dalam partisipasinya diupacara ini. Semua hadir dengan mengenakan pakain adat tradisional dari bermacam daerah tanpa terkecuali. Soliditas dan loyalitas seperti ini mari terus kita jaga agar untuk meningkatkan kinerja kita,” ujar Arif Yudha.
Mengingat Kota Magelang memilki luas wilayah yang kecil, selain ASN dan pegawai di Kankemenag Kota Magelang hadir pula seluruh Kepala KUA Kecamatan , Penyuluh Agama dan staf. Upacara kali ini dikomandani oleh Hari Suryono, Pranata Humas.
Lima ASN dalam upacara 17-an ini menerima piagam penghargaan Sayta Lencana Karya Satya 20 tahun dan 10 tahun. Tentunya, hal ini akan menjadi penyemangat bagi yang lainnya untuk tetap menjaga komitmen dalam menjalani tugas dan tanggung jawabnya sebagai abdi negara. (Hari).