Kota Magelang – Suasana Idul Fitri 1436H/2015M masih dirasakan oleh seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) di lingkungan Kantor Kementerian Agama Kota Magelang. Dikarenakan pada hari Kamis 30/07/2015, 350-an guru dan pegawai jajaran Kemenag Kota Magelang berkumpul di New Kebon Tebu Resto dalam rangka pembinaan pegawai sekaligus halal bihalal. Acara dibuka dengan pembacaan ayat suci Al Qur'an oleh siswi MAN 1 Kota Magelang juara 1 lomba MTQ pelajar tingkat kota magelang.
Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Magelang, Drs. H. Suroso,M.Pd.I untuk memberikan pembinaan kepada seluruh ASN Kemenag di Kota Magelang. Dalam kesempatan tersebut Kepala berbicara tentang tema yang diambil yaitu Menjalin Silaturahmi menuju Pegawai Kementerian Agama Berhati Bersih dan Suci, Bahwa Membersihkan dan Mensucikan Hati adalah Pekerjaan yang sangat Sulit. Instropeksi dan Perbaikan Hati yang sangat dibutuhkan untuk mewujudkan tema yang diusung saat ini.
Pada pembinaan pegawai sekaligus halal bihalal ini juga dihadiri oleh Pembicara Bp. KH. Ahmad Labib, SE, MM menekankan 3 Kata Kunci yang dapat membuat seluruh umat di bumi ini bisa hidup damai yaitu : MAAF , TOLONG dan TERIMAKASIH , Walaupun pada kenyataannya sangat susah sekali bagi kita untuk menurunkan Ego dan memulai mengucapkan kata tersebut.