Kota Magelang – Dalam rangka mengevaluasi kinerja para penyuluh agama Islam, Kepala Kantor Kemenag Kota Magelang langsungkan rapat diruang kerjanya. (Senin, 1/8). Rapat didahului dengan penyampaian relisasi program kerja penyuluhan oleh Ketua Pokjaluh Kota Magelang.
“Evaluasi progja penyuluhan ini berfungsi untuk mengukur kinerja para Penyuluh Agama Islam, terutama yang Fungsional. Prinsipnya, penyuluh agama merupakan garda terdepan dalam memberikan pencerahan dan pemahaman agama kepada masyarakat. Harus tanggap dan proaktif terhadap kegiatan-kegiatan lintas sektoral. Dan juga harus memilki kompetensi IT yang memadahi untuk mendukung pelaksanaan tugas dan fungsinya,” ungkap Sofia Nur mengawali.
“Setiap penyuluh adalah agen moderasi beragama, oleh karena itu berikan masyarakat suritauladan yang baik dengan berperilaku moderat dimanapun berada. Urusan toleransi dan kerukunan umat kini beragama menjadi fokus kementerian agama untuk membumikannya. Tanpa berkembangnya sikap toleransi dan kerukunan beragama di kehidupan masyarakat, mustahil kita dapat menjaga persatuan dan kesatuan negeri yang beragam dan multikulutural ini,” lanjut Sofia.
Kepala kantor berharap agar penyuluh agama professional dalam melaksanakan tugasnya, sehingga kinerjanya terukur etektif dan produktif. Tentunya hal ini bisa terwujud jika semua program terencana dengan baik.
Disamping itu, juga penting memiliki jadwal time schedule sehingga program apa yang akan dan sudah dilaksanakan terpantau, dan tidak ada program kerja yang terlewatkan.
Hadir dalam acara evaluasi program kerja diatas, selain penyuluh agama juga Kasi Bimas Islam, Penyelenggara Zawa, Perencana, PPK, dan Humas Kankemenag Kota Magelang. (Hari).