Kota Magelang – MI Muhammadiyah Terpadu Harapan (MIM Teladan) gelar workshop bertema Peningkatan Kualitas Pembelajaran semester genap 2022/2023 di Mangkujo Bandongan. (Senin,10/7)
Acara selama 3 hari sejak tanggal 10 -12 Juli 2023 menghadirkan Salamun, S.Ag.M.Pd.I Pengawas PAI Kemenag yang juga menjabat sekretaris PDM Kota Magelang menjadi salah satu narasumbernya.
Setiap lembaga pendidikan mempunyai karakteristik dan keistimewaannya masing-masing. Mereka juga memiliki potensi dan kecerdasan yang menjadi ciri khasnya.
Karenanya, Guru diharapkan mampu memetakan bagaimana gaya belajar sehingga tercipta iklim pembelajaran yang berpihak pada siswa, sehingga dapat mewujudkan pembelajaran yang berdeferensiasi. Dengan demikian guru dituntut mampu dan menyadari akan pentingnya dalam menjadi fasilitator pembelajaran.
Dalam narasinya Salamun meminta kepada peserta untuk selalu memposisikan diri sebagai teladan, dan juga mampu beradaptasi dengan perubahan dan tantangan.
“Jangan pernah merasa puas. Inovasi dan kreatifitas harus selalu update. Jika kita berhenti sejenak, kompetitor kita sudah berlari”, pesan Salamun.
“Tantangan kedepan di tidak mudah. Jika kita tidak mau menggunakan pikiran kita untuk berdaya saing, maka kemajuan ini akan berubah kemunduran. Tetap solid dan saling membesarkan”, tandasnya kemudian.
Selain itu Salamun juga berpesan agar MIM tidak hanya menjadi sekolah yang dikenal di Kota Magelang saja, namun perlu selalu menguatkan komitmen kerjanya. Jangan puas berprestasi ditingkat lokal saja, namun harus memaksimalkan upayanya menembus prestasi nasional. (Salamun/Ayu)