
Kota Magelang (Humas) – Dalam rangka memperingati Hari Santri Nasional tahun 2025, siswa MAN Kota Magelang melaksanakan kegiatan ro’an berupa bersih-bersih lingkungan sekolah. Kegiatan ini melibatkan seluruh siswa dari berbagai kelas yang bekerja sama membersihkan area sekolah mulai dari halaman, ruang kelas, hingga fasilitas umum sekolah, Jum’at (17/10/2025).
Kepala Sekolah MAN Kota Magelang, H. Khoirul Umam, menyampaikan bahwa kegiatan secara serentak ini bertujuan menanamkan nilai kebersihan, kedisiplinan, serta semangat kepedulian lingkungan kepada para siswa. Selain itu, kegiatan ini juga sebagai bentuk penghormatan dan refleksi atas perjuangan para santri yang telah berkontribusi besar dalam sejarah kemerdekaan dan pembangunan bangsa.
“Kami berharap melalui kegiatan bersih-bersih ini, siswa tidak hanya menjaga kebersihan fisik sekolah, tapi juga menghayati makna Hari Santri dengan meningkatkan rasa tanggung jawab dan solidaritas antar sesama,” ujarnya.
Para siswa mengaku senang bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan ini. Menurutnya Ini kesempatan bagus untuk belajar bekerja sama dan menjaga lingkungan agar tetap bersih dan nyaman.
Kegiatan ro’an bersih-bersih ini diharapkan dapat menjadi tradisi positif di MAN Kota Magelang dan terus meningkatkan kesadaran siswa akan pentingnya menjaga lingkungan serta menghargai nilai-nilai perjuangan santri. (HS/SVS).
