
Kota Magelang (Humas) – Prestasi membanggakan berhasil diraih PASPAMATSA (Pasukan Pengibar Bendera MTs Negeri 1 Kota Magelang) dalam ajang Lomba Ketangkasan Baris-Berbaris dan Variasi (LKBBV) Ksatria Tidar se-Pulau Jawa, Minggu (7/12/2025). Tim PASPAMATSA berhasil meraih Juara Mula 2, mengalahkan banyak peserta dari berbagai daerah di Pulau Jawa.
Kejuaraan yang digelar di GOR Samapta Kota Magelang tersebut, menjadi ajang Paskibra dari berbagai SMP dan SMA Se – Pulau Jawa untuk menunjukkan keterampilan, kedisiplinan, kekompakan, serta kreativitas variasi formasi.
Prestasi ini menjadi bukti konsistensi MTsN 1 Kota Magelang dalam membina peserta didik melalui kegiatan ekstrakurikuler, khususnya pada bidang kedisiplinan dan karakter.
Kepala Kemenag Kota Magelang, H. M. Soleh Mubin, menyampaikan apresiasi dan rasa bangganya atas capaian tersebut.
“Saya sangat mengapresiasi prestasi PASPAMATSA MTsN 1 Kota Magelang. Kemenangan ini bukan hanya menunjukkan kemampuan teknis, tetapi juga kedisiplinan, kerja keras, dan semangat juang para siswa,” ungkapnya.
Ia menambahkan bahwa prestasi ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi sekolah dan madrasah lainnya.
“Semoga capaian ini memotivasi sekolah dan madrasah di Kota Magelang untuk terus mengembangkan bakat anak, berkompetisi secara sehat dan meraih prestasi terbaik,” ujarnya.
Dengan prestasi ini, MTsN 1 Kota Magelang kembali menegaskan posisinya sebagai salah satu madrasah berprestasi yang mampu mengharumkan nama Kota Magelang di tingkat regional Pulau Jawa. (HS/SVS).
