Kota Magelang – Pasca ikuti acara pembukaan orientasi PPPK secara daring yang diselenggarakan oleh Kemenag RI, Kepala Kankemenag Kota Magelang berikan pembinaan kepada PPPK yang akan bertugas di jajaran Kementerian Agama Kota Magelang, (Rabu, 13/9).
Sebagaimana diketahui bahwa Kementerian Agama telah menerima 29.012 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK). Sedangkan sejumlah 34 orang PPPK telah ditugaskan di jajaran Kankemenag Kota Magelang.
Mengawali pembinaanya, Kepala Kankemenag Kota Magelang berpesan agar selalu bersyukur telah menjadi keluarga besar Kementerian Agama RI. Selain itu juga berharap agar kehadirannya di Kota Magelang mampu bersinergi & berinovasi untuk tingkatkan kualitas layanan kepada masyarakat.
”Tujuan orientasi untuk PPPK adalah memberikan pengenalan tugas dan fungsi ASN serta memberikan pengenalan nilai dan etika pada instansi pemerintah,” terang Sofia Nur.
”Substansi pada orientasi PPPK kali ini akan membahas fungsi dan tugas ASN yang meliputi sikap perilaku bela negara, nilai-nilai dasar ASN serta kedudukan dan peran PPPK mendukung terwujudnya smart governance,” tambahnya.
Dikesempatan lalu Kepala Badan Litbang dan Diklat Kementerian Agama menyatakan jika izin prinsip penyelenggaraan orientasi PPPK sudah terbit. Hal itu sebagaimana tertuang dalam surat Deputi Bidang Kebijakan Pengembangan Kompetensi ASN LAN Nomor: 5666/D.3/PDP.07.1 tanggal 16 Agustus 2023 perihal Penyelenggaraan Orientasi PPPK. (Hari).