
Kota Magelang (Humas) – Dalam rangka menyukseskan peringatan Hari Santri Tahun 2025, Seksi Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (Pakis) Kemenag Kota Magelang menginisiasi rapat lintas sektoral yang dilaksanakan di Aula Kantor, Kamis (9/10/2025).
Rapat ini dihadiri oleh berbagai unsur strategis, antara lain dari Bagkesra dan Prokompim Setda Kota Magelang, para Kepala KUA Kecamatan, Kepala Madrasah, perwakilan Pondok Pesantren, Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah (FKDT), Forum Komunikasi Pondok Pesantren (FKPP), serta organisasi masyarakat (ormas) keagamaan Islam.
Kepala Kantor Kemenag Kota Magelang, HM. Soleh Mubin, yang didampingi oleh Kasi PAKIS H. Agus Syafe’i, menyampaikan bahwa rapat lintas sektoral ini memiliki peran strategis dalam menyatukan visi, memperkuat koordinasi, dan memastikan keterlibatan aktif seluruh elemen terkait dalam peringatan Hari Santri.

“Hari Santri bukan hanya milik kalangan pesantren, tetapi juga menjadi momen kebangsaan. Rapat ini menjadi forum penting untuk berbagi peran, menyusun langkah konkret, serta mengantisipasi potensi hambatan demi terciptanya peringatan yang tertib, aman, dan penuh makna,” tegasnya.
Dengan mengusung tema nasional “Mengawal Indonesia Merdeka Menuju Peradaban Dunia”, peringatan Hari Santri 2025 diharapkan tidak hanya menjadi agenda seremonial, tetapi juga menjadi ajang penguatan nilai-nilai kebangsaan dan kontribusi santri dalam membangun peradaban Indonesia yang unggul dan berdaya saing global.
Para peserta rapat juga sepakat untuk menjalin sinergi dan koordinasi intensif dalam pelaksanaan berbagai rangkaian kegiatan Hari Santri, mulai dari apel akbar, kirab santri, lomba-lomba bernuansa keislaman, hingga kegiatan sosial kemasyarakatan.
Melalui forum ini, Kemenag Kota Magelang berharap seluruh pihak dapat bergerak bersama menyukseskan Hari Santri sebagai momentum reflektif dan inspiratif bagi seluruh elemen bangsa. (HS/SVS).
