Kota Magelang, 13 Desember 2024 – Kementerian Agama Kota Magelang melaksanakan Rapat Koordinasi (Rakor) persiapan Program Inovasi Integrasi Media Digital Madrasah (IMELDA) pada hari Jumat, bertempat di aula Kantor Kemenag Kota Magelang.
Rakor diikuti oleh Waka Humas dan admin media digital madrasah dan Raudlatul Athfal. Untuk jenjang MI, MTs, dan MA, rakor berlangsung pada pagi hari pukul 08.30-10.30 WIB, sedangkan jenjang RA dilaksanakan setelah salat Jumat.
Muhammad Soleh Mubin, Kepala Kantor Kemenag Kota Magelang, menegaskan pentingnya madrasah mengisi dunia maya dengan konten positif di era digital saat ini. “Prestasi dan potensi madrasah harus dikabarkan ke dunia. Ini sejalan dengan jargon kita: Madrasah Maju, Bermutu, Mendunia. Dengan IMELDA, kita berharap madrasah menjadi pusat informasi yang mendidik dan inspiratif,” tuturnya.
Beliau juga menyampaikan bahwa saat ini terjadi perang digital di dunia maya dan madrasah harus mampu keluar sebagai pemenangnya. Namun demikian Beliau juga wanti-wanti agar madrasah menciptakan media digital yang ramah.
Fathurrohim, Kasi Pendidikan Madrasah, menyampaikan bahwa rakor ini merupakan langkah awal pencanangan inovasi IMELDA. “Program ini adalah ajang sosialisasi dan penjelasan teknis tentang langkah integrasi media digital di tingkat madrasah maupun di Kankemenag Kota Magelang. Semua media sosial madrasah nantinya akan diintegrasikan dalam satu platform, baik berupa web maupun blog,” jelasnya.
Ia menambahkan bahwa IMELDA bertujuan untuk mendorong madrasah aktif mempublikasikan informasi ke seluruh penjuru dunia, sehingga madrasah di Kota Magelang bisa lebih dikenal masyarakat luas.
Program IMELDA ini diharapkan mampu menjadi langkah konkret dalam memperkuat eksistensi madrasah di Kota Magelang, tidak hanya di tingkat lokal tetapi juga di dunia global.